Sabtu, 30 Juli 2011

Catatan Akhir Tahun


Mengapa begitu banyak pertanyaan memenuhi benakku…?
Mengapa aku tak jua menemukan jawabannya..?
Apa karena kebodohanku, atau karena begitu rumit persoalan yang ada
Entahlah aku tak tahu, aku tak bisa berfikir..
Otakku buntu, sepertinya pintu tertutup untukku…

Ada apa..? aku juga tak mengerti, sedang ada sesuatu yang menggelayut memenuhi relung hatiku, harap-harap cemas seperti menunggu sesuatu…
Tapi sepertinya tak terjadi apa-apa…lalu…entahlah..kabur, semu..seperi fatamorgana
Ingat..ayo ingat lagi…!mengingat lebih keras lagi..ayolah..!!!


Oh…ya, aku ingat..ini akhir tahun…hanya tinggal hitungan jam.
Semuanya akan berubah, jika hari ini aku memulainya dengan baik..

Pasti sukses akan kuraih…yang tertutup hanya satu pintu, pintu-pintu lain masih terbuka. Aku lupa melihatnya..jikapun sudah tak ada lagi pintu yang terbuka, mungkin ada sebuah jendela tempatku melongokkan kepala…cukup untukku bisa melihat keluar, sesuatu yang tengah terjadi…luas..dunia ini begitu luas..

Di atas langit masih ada langit…berlapis-lapis…kembangkan sayap, ayo terbang sejauh-jauhnya, gapai semua asa, wujudkan mimpi-mimpi..

Saatnya merancang sebuah rencana untuk mengahadapi hari esok..
Bangun kembali harapan-harapan besar, karena hanya itu yang bisa membuatku bertahan
Bagaimana hidup tanpa sebuah pengharapan…?

Harus terus mengasah akal fikiran, jangan berhenti bertanya apa? Mengapa? Bagaimana? Kapan?…biarkan pertanyaan itu terus ada. Percaya pada kemampuan diri sendiri…
terus jalin silaturrahmi…

Bulatkan tekad…yakinlah bahwa kesempatan untuk terus menjadi yang terbaik akan selalu ada, aku tak boleh berhenti, teruslah berjuang melawan amuk arus kehidupan
Kuyakinkan diri bahwa kesuksesan hanya akan mampu di raih orang-orang yang bekerja keras dengan penuh kesabaran…

Selamat Menyambut Th baru 2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar